• cair@poliupg.ac.id

Total Produk Riset: 0

Aplikasi Otomatisasi Jaringan Berbasis Web Menggunakan Ansible

Bidang Sains & Teknologi
  • Tim Peneliti Muh. Taufik Witri
  • Jurnal Link Jurnal
  • Share on

Aplikasi otomatisasi jaringan berbasis web menggunakan Ansible merupakan sebuah solusi inovatif yang memanfaatkan Ansible, sebuah platform open-source untuk otomatisasi tugas-tugas administratif pada jaringan. Aplikasi ini memungkinkan pengelola jaringan untuk secara efisien dan efektif mengelola konfigurasi, monitoring, dan pemeliharaan jaringan mereka melalui antarmuka web yang intuitif. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah aplikasi otomatisasi jaringan menggunakan Ansible berbasis web. Aplikasi ini menggunakan framework Flask sebagai antarmuka webnya dan library paramiko sebagai penghubung antara web dan server. Metode pembuatan aplikasi ini menggunakan pendekatan Waterfall. Pengujian aplikasi ini meliputi tiga jenis uji coba: uji coba whitebox untuk menguji kode dan penanganan kesalahan, uji coba blackbox untuk memastikan semua fitur aplikasi berjalan dengan baik, dan uji coba perbandingan waktu instalasi menggunakan aplikasi dengan cara manual. Uji coba terakhir bertujuan untuk memberikan rekomendasi terkait penggunaan aplikasi. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam mengelola server di berbagai instansi atau organisasi.

Kontak Peneliti Email Peneliti Print